Selasa, 09 Agustus 2011

Membuat Link Download Pada Blog

Banyak yang bertanya kepada saya tentang bagaimana cara membuat link download. Sepengetahuan saya yang terbatas ini, di dalam blog tidak bisa untuk menyimpan file yang kemudian bisa di download oleh orang lain. Akan tetapi walaupun begitu ada cara lain yang bisa kita tempuh. Yakni menggunakan jasa situs-situs yang ada di internet yang menyediakan space untuk upload file yang kita punya dan kemudian bisa di download lagi oleh orang lain.

Secara sederhana saya jabarkan cara kerjanya, pertama tentu saja kita harus mempunyai account pada situs tersebut, kemudian setelah mempunyai account, baru kita upload data yang ingin kita simpan, lalu setelah proses upload berhasil kita akan di beri URL address file yang kita upload. Nah langkah terakhir agar pengunjung dari blog kita bisa mendownload file tersebut adalah memasang tulisan yang mempunyai link terhadap URL address file yang kita upload tadi, jadi tentu saja orang lain bisa mendownload file yang kita pasang melalui blog kita. Itu sih sepengetahuan saya.

Agar tidak terlalu bingung, penyedia layanan ini adalah www.SnapDrive.net dan www.4share.com. Dengan menggunakan situs ini kita bisa upload file. Kemudian file tersebut bisa di download lagi oleh orang lain. Untuk caranya silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

*Silahkan klik disini untuk mendaftarkan diri anda di SnapDrive

*Atau klik disini untuk mendaftarkan diri anda di 4shared

*Isi formulir yang disediakan dengan data diri anda(dengan benar dan tanpa direkayasa)

  • Username –> isi dengan nama yang ingin anda gunakan, boleh apa saja yang penting mudah di ingat. contoh : Upin
  • Password –> isi dengan password yang di inginkan. contoh : Ipin
  • Confirm password –> isi kembali dengan password yang tadi di tuliskan.contoh : Ipin
  • Email address –> isi dengan alamat email anda, tentunya yang masih valid atau aktif.
  • First name –>isi dengan nama depan anda
  • Last name –> isi dengan nama belakang anda
  • Country –> pilih nama negara dimana anda tinggal. Pastinya di indonesia donk.
  • Postcode –> isi dengan kode post daerah anda.
  • Gender –> pilih sesuai dengan jenis kelamin anda. Jika ada pria, anda pilih male. Jika anda wanita, anda pilih female.
  • Date of birth –> pilih tanggal kelahiran anda.
  • Preferances isi dengan tulisan yang tertera di situ.
  • Klik Register

*Kunjungi E-Mail anda untuk konfirmasikan pendaftaran anda tadi.

*Lihat di pesan masuk dari admin tempat anda registrasi tadi.

*Klik link yang tersedia untuk konfirmasi.(secara otomatis akan dibawa ke halaman tempat anda mendaftar tadi.

*LogIn-lah dengan username dan pasword yang anda daftarkan tadi.

*Setelah berada di halaman account anda, klik tulisan Upload

*Klik tombol Add Files

*Pilih file yang ada dikomputer anda yang mau di upload

*Klik tombol Upload. tunggu beberapa saat ketika proses upload file sedang berlangsung.

*Jika proses upload selesai, Copy link HTML file tersebut.

*Paste-kan pada sebuah notepad.

*Buka blog anda. Pilih NEW ENTRI atau ADD NEW.

*Pilih tab HTML, kemudian paste link yang telah di berikan setelah meng-upload

Saya kira sudah cukup pembahasan tentang cara membuat link download, mudah-mudahan dapat di mengerti. Selamat mencoba….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar